Buku :: Kembali ::

Rahasia sukses 10 pengusaha terkaya dunia

No. Panggil : 658.4
Nama Orang : Didik Komaidi
Subjek :
  1. PENGUSAHA - SUKSES
Penerbitan : Yogyakarta : Pustaka, 2008
Bahasa : Indonesia
ISBN : [978-15700-10-1]
Edisi : Cet. 1
Catatan Umum :
Catatan Bibliografi :
Catatan Seri :
Sumber : Perpustakaan PTIK
Lembaga Pemilik : Perpustakaan STIK
Lokasi : Lantai 3
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
658.4 15-317-09 TERSEDIA
Shelf
Catatan: Hanya file pdf yang dapat dibaca online
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 8211
Siapa yang tak kenal Bill Gates? Sang pembuat software dari Microsoft itu. Dialah orang terkaya dunia nomer 1. Dia tidak kaya dengan modal finansial, tetapi dia kaya melalui gagasan yang brilian yaitu temuan softwarenya. Sekitar 13 tahun Bill Gates menjadi orang terkaya, namun kini ia juga disalip oleh orang lain yang menggantikannya sebagai orang terkaya di dunia. Bagaimana perkembangan orang - orang terkaya di dunia? Siapa saja 10 orang terkaya dunia sekarang? Bagaimana mereka memulai usahanya, bagaimana mereka mengumpulkan kekayaan yang fantasis? Bagaimana manajemen bisnisnya sehingga bisa jadi orang - orang terkaya dunia? Bagaimana membangun sistem perusahaan dan jejaring marketingInternasional? Bagaimana pandangan mereka terhadap bisnis, uang dan kehidupan? Buku ini berusaha untuk menjawab pertanyaan - pertanyaan tersebut. Di buku ini kita bisa belajar dari masternya pengusaha yang sudah terbukti dan teruji serta 'diwisuda' oleh majalah Forbes sebagai orang - orang terkaya dunia. Kaya dan miskin memang misteri ilahi. Namun pertanyaannya bagaimana manusia berihtiar atau berusaha mencapai cita - citanya. Orang sukses tidak bertanya berapa kali gagal, tetapi berapa kali bangkit dari kegagalan. Tidak ada kata menyerah apalagi putus asa dalam berusaha, apapun hasilnya, yang penting berusaha maksimal. 10 orang terkaya di dunia ini tidak selalu berangkat dari keluarga kaya raya, tetapi ada juga yang berasal dari keluarga sederhana alias miskin, namun dengan usaha, kerja keras dan cerdas akhirnya mereka mampu mewujudkan cita - citanya. nah bagaimana dengan anda? Buku ini diharapkan bisa jadi referensi, inspirasi, motivasi yang kuat agar kita bisa menjadi lebih maju, optimis, sukses, dan bahagia dalam hidup.
:: Perpustakaan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK)
LONTAR 4 :: Library Automation and Digital Archive