Abstrak
Semakin pesat perkembangan ilmu pengetahuan yang merupakan salah satu imbas dari globalisasi maka tak ketinggalan pula buku ini berusaha untuk memenuhi kebutuhan para mahasiswa, yakni menyajikan pedoman praktis untuk mahasiswa S1, S2 dan S3 yang berkonsentrasi pada bidang pemasaran, sdm, keuangan dan manajemen operasional. Materi buku ini menyajikan proses penelitian dengan paradigma penelitian kuantitatif. Contoh - contohnya mengutip artikel - artikel empirik yang dimuat dalam jurnal - jurnal bereputasi Internasional yang diterbitkan oleh lembaga - lembaga Internasional, seperti American Marketing Asociation, Emerald dan Pro Quest yang dapat digunakan juga oleh para mahasiswa kelas Internasional, terutama berafiliasi dengan perguruan tinggi2 di Amerika dan Australia. Mengenai format penulisannya mengacu kepada Publication Manual of the American Psychological Association yang pada saat ini banyak digunakan di sekolah - sekolah bisnis di luar negeri dan juga dalam jurnal - jurnal Internasional. Gagasan penulisan buku ini muncul ketika penulis sedang membimbing mahasiswa fakultas ekonomi dengan konsentrasi Internasional bisnis dan magister manajemen dengan konsentrasi pemasaran. Tujuannya untuk membantu para mahasiswa dalam menyusun skripsi, tesis maupun disertasi dengan bidang kajian bisnis.